Antusias Pendaftar Strata 2 Di Pascasarjana UMSU Meningkat

UMSU Buka Pendaftaran Gelombang II

Antusias calon mahasiswa yang mendaftar di Program Magister Pascasarjana UMSU meningkat tahun ini dibanding tahun lalu. Untuk itu Panitia Penmaru telah membuka pendaftaran seleksi masuk gelombang II mulai hari ini dengan jadwal ujian pada 11 Februari 2016 dan pengumuman kelulusan dilakukan pada 12 Februari, sedangkan perkuliahan dimulai pada 17 Februari 2016.

Ketua Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru Pascasarjana UMSU Dr Syaiful Bahri mengatakan, materi ujian terdiri dari TPA, esai dan wawancara.  “Minat pendaftar tinggi sehingga panitia Penmaru membuka pendaftaran ujian masuk gelombang II. Calon mahasiswa dapat memanfaatkan kesempatan ini,” katanya kepada wartawan di gedung Pascasarjana Jalan Denai Medan, kemarin.

Menurut Dr Syaiful Bahri, sebelumnya Pascasarjana UMSU telah menyelesaikan proses ujian gelombang I dan telah mengumumkan nama-nama yang lulus seleksi masuk. Pada gelombang I tercatat seratusan pendaftar, namun yang lulus hanya 84 orang. Pendaftar yang dinyatakan lulus pada seleksi  gelombang II nanti dapat langsung mendaftar ulang pada 12 Februari bertepatan pada pengumuman kelulusan.

Dr Syaiful Bahri mengatakan Pascasarjana menyediakan delapan program studi magister yakni Kenotaritan, Ilmu Hukum, Akuntansi, Ilmu Komunikasi, Manajemen, Pendidikan Matematika, Elektro serta Manajemen Pendidikan. Lima di antara delapan Prodi Magister telah terakreditasi B, sementara tiga Prodi baru seperti Ilmu Matematika, Elektro dan Manajemen Pendidikan telah mendapat izin opersi Kemenristek Dikti untuk dikelola secara baik. Karena Kemenristek Dikti memberikan amanah untuk mengelola tiga Prodi Magister tersebut, maka UMSU akan menjaga amanah untuk menjadikannya sebagai Prodi dengan predikat yang baik pada tahun mendatang.   Meski Prodi baru, menurut Dr Syaiful, pendaftar maupun peminatnya yang dinyatakan lulus pada gelombang I cukup tinggi terutama Prodi Manajemen Pendidikan mencapai 30 orang mengalahkan peminat Prodi Manajemen. “Tingginya antusias peminat yang melanjutkan studi Strata 2 di Pascasarjana UMSU tahun ini memberikan angin segar, selain kepercayaan masyarakat pada UMSU semakin meningkat  disertai kepedulian dan kesadaran akan pentingnya melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi untuk mencerdaskan anak bangsa,” ujarnya.

Menurut Dr Syaiful Bahri, kepercayaan, kepedulian dan kesadaran masyarakat membuat UMSU semakin meningkatkan pelayanan akademik serta menyediakan sarana dan prasarana  belajar yang cukup representatif di kampus Pascasarjana berlantai 7,” ujarnya.

Menurut Dr Syaiful Bahri, gedung Pascasarjana UMSU adalah satus-satunya kampus PTS di Sumatera Utara yang paling megah dan eksklusif, diharapkan dapat memberikan kenyamanan belajar bagi calon mahasiswa dari Medan maupun luar daerah.

You are here: Home Berita Antusias Pendaftar Strata 2 Di Pascasarjana UMSU Meningkat