Rektor Angkat Pejabat Baru di Lingkungan FE-UMSU

Rektor Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) Drs. Agussani, M.AP melalui Surat Keputusan No. 1130/KEP/II.3-AU/UMSU/D/2011 tanggal 12 Agustus 2011 mengangkat Elizar Sinambela, SE, M.Si sebagai Ketua Program Studi (Prodi) Akuntansi Fakultas Ekonomi (FE) UMSU dan Syafrida Hani, SE, M.Si sebagai Sekretaris Prodi yang baru. Selajutnya Rektor melalui Surat Keputusan No. 1132/KEP/II.3-AU/UMSU/D/2011 tanggal 13 Agustus 2011 juga mengangkat Fitriani Saragih, SE, M.Si sebagai Ketua Laboratorium Akuntansi dan Perpajakan FE UMSU yang baru.

Demikian disampaikan Humas UMSU Drs. Anwar Bakti kepada wartawan, Rabu (16/8) siang di Kampus Utama Jln Kapten Mukhtar Basri No. 3 Medan. Dikatakan Anwar, pengangkatan ini untuk mewujudkan visi, misi dan tujuan UMSU dalam rangka mencapai maksud dan tujuan Muhammadiyah serta untuk menjamin terpeliharanya tata tertib dan kelancaran pelaksanaan tugas-tugas sehingga oleh karenanya perlu dilakukan penataan terhadap organisasi dan personalia termasuk di dalamnya pengangkatan Ketua dan Sekretaris Prodi Akuntansi serta Ketua Laboratorium Akuntansi dan Perpajakan di lingkungan Fakultas Ekonomi UMSU.

“Adapun dasar pengangkatan ini adalah Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD & ART) Muhammadiyah, Qaidah Perguruan Tinggi Muhammadiyah, Statuta UMSU dan SK PP Muhammadiyah No. 101/KEP/I.0/D/2010 tanggal 30 April 2010 serta merupakan tindak lanjut dari Surat Dekan FE-UMSU No. 2456/II.3/UMSU/05/C/2011 tanggal 6 Agustus 2011 dan Keputusan Rapat Rektorat tanggal 11 Agustus 2011,” terang Anwar sembari menambahkan bahwa dalam pelaksanaan tugas jabatannya, para pejabat yang diangkat bertanggung jawab kepada Dekan FE-UMSU.

Lanjut Anwar, terkait pengangkatan ini Rektor UMSU Drs. Agussani, M.AP mengharapkan kepada para pejabat yang baru diangkat di FE-UMSU dapat menunjukkan kinerja terbaik mereka mengingat dewasa ini persaingan antar Perguruan Tinggi di Sumatera Utara khususnya di Kota Medan semakin ketat dan juga agar tidak sampai mengecewakan masyarakat yang memberikan kepercayaan kepada UMSU yang terus meningkat dari tahun ke tahun.***

You are here: Home Berita Rektor Angkat Pejabat Baru di Lingkungan FE-UMSU